Xabi Alonso Muncul Sebagai Calon Kuat Gantikan Ancelotti di Real Madrid

Dipost 6 jam 1 menit yang lalu

Masa depan Carlo Ancelotti bersama Real Madrid kini berada dalam sorotan publik. Meskipun pelatih asal Italia itu masih terikat kontrak hingga tahun 2026, tekanan dari berbagai pihak semakin besar.

Dua laga krusial melawan Barcelona disebut akan sangat menentukan kelanjutan kariernya di Santiago Bernabeu. Presiden klub, Florentino Perez, direncanakan akan melakukan pertemuan penting dengan Ancelotti dalam waktu dekat.

Performa tim serta pencapaian target musim ini akan dijadikan bahan evaluasi utama. Di tengah ketidakpastian tersebut, nama Xabi Alonso mencuat sebagai calon suksesor yang paling memungkinkan.

Baca Juga:

https://www.esnline.com/post/mbappe-dikartu-merah-lawan-alaves-siap-tampil-kontra-arsenal Saat ini Alonso tengah menukangi Bayer Leverkusen, namun laporan dari Diario AS menyebutkan bahwa agennya, Inaki Ibanez, telah memulai komunikasi awal dengan manajemen Real Madrid.

Walaupun belum ada pendekatan resmi dari pihak klub ke Leverkusen, langkah ini memperlihatkan bahwa peluang Alonso kembali ke Madrid semakin besar. Kontrak Alonso di Leverkusen juga berlaku hingga 2026, namun penurunan performa timnya dalam persaingan Bundesliga bisa membuka jalan keluar lebih cepat.

Jika Real Madrid serius ingin mendatangkannya lebih awal, mereka harus membayar biaya pelepasan yang diperkirakan mencapai 10 juta euro atau sekitar Rp174 miliar. Pihak Leverkusen masih percaya Alonso akan menyelesaikan kontraknya, namun spekulasi kepindahan ke Madrid terus berkembang.

Apalagi setelah Jurgen Klopp secara terbuka menolak kesempatan untuk melatih Los Blancos, peluang Alonso pun kian menguat. Perez sendiri dikenal memiliki kekaguman khusus terhadap mantan pemainnya itu.

Baca Juga:

https://www.esnline.com/post/szczesny-buru-rekor-cruyff-barcelona Kini, fokus tertuju pada bagaimana Real Madrid menutup musim ini.

Jika hasil yang didapat tidak memuaskan, besar kemungkinan Alonso akan segera mengambil alih posisi pelatih utama dan memulai era baru di Bernabeu.