• Minggu, 06 Oktober 2024
image of esnline

Pemain Wajib Dipantau Di Euro 2024 : Arda Guler, Wonderkid Madrid Juruselamat Turki 

Esnline Indonesia, Pemain Wajib Dipantau Di Euro 2024 : Arda Guler, Wonderkid Madrid Juruselamat Turki 
Esnline Indonesia,

Baru gabung ke Real Madrid pada musim panas lalu dengan kontrak €25 juta dari Fenerbahce, nama Arda Güler sudah menjadi sensasi di dunia sepakbola. Meski absen hampir sepanjang musim La Liga karena cedera, Güler kembali dengan mencetak lima gol dalam lima pertandingan untuk membantu Madrid menyegel titel juara LaLiga musim ini. Sebelum diboyong Los Blancos, Güler sudah dikenal di Fenerbahce berkat sentuhan bolanya yang indah, keterampilan dribbling yang tidak terduga, dan kaki kiri yang luar biasa. Kini bersama Turki di Euro 2024, Güler dipastikan bakal memiliki peran yang krusial dalam tim.

 

Dalam kemenangan Turki 3-1 atas Georgia, Arda Güler seakan membuat para penonton terhipnois dengan sentuhan magisnya di Signal Iduna Park. Di laga ini sendiri, Turki membuka skor melalui tendangan voli Mert Mulder sebelum Georgia menyamakan kedudukan sebelum turun minum melalui Georges Mikautadze. Di momen inilah, momen jenius Güler tercipta setelah ia melepaskan tembakan indah dari luar kotak penalti yang tak kuasa dibendung kiper Georgia, Mamardashvili. Gol Güler menjadi kunci kemenangan Turki, yang akhirnya menutup kemenangan penting bagi Turki di pentas Euro 2024.

 

 

Potensi Arda Güler untuk memperkuat lini tengah Turki sangat besar, terutama dengan atribut yang dimilikinya seperti kemampuan dribbling, visi permainan, dan tendangan yang presisi. Performa gemilangnya di Real Madrid, meski dengan menit bermain terbatas, membuktikan kualitasnya yang luar biasa. Dengan kebebasan berkreasi di lini serang, Güler bisa menjadi pembeda bagi Turki di grup yang berat bersama Portugal, Georgia, dan Republik Ceko. Kini mampukah Güler melanjutkan sinarnya di Euro 2024 ini dan menjajarkan namanya sebagai salah satu berlian muda terbaik yang ada di Benua Biru?




image of esnline

Penulis di ESNLine Sejak 20 November 2021

Lihat Semua Post