• Minggu, 06 Oktober 2024
image of esnline

Catat Sejarah Baru! All England 2024 Jadi Bukti Bagi Atlet Indonesia

Esnline Indonesia, Catat Sejarah Baru! All England 2024 Jadi Bukti Bagi Atlet Indonesia.
Esnline Indonesia,

Anthony Sinisuka Ginting sukses melaju ke partai puncak di pentas All England Open 2024, setelah melewati pertarungan intens melawan wakil Prancis, Christo Popov. Meskipun diunggulkan, Ginting mendapati dirinya kesulitan menghadapi permainan Popov yang tangguh. Pertandingan berlangsung sengit sejak awal dengan Popov berhasil unggul terlebih dahulu, meskipun Ginting kemudian sempat berhasil menyamakan kedudukan. Namun pada set pertama, Ginting harus kalah setelah pertarungan yang sengit.

 

BACA JUGA

Nekat Minta Ditendang Idola, Penggemar MMA Langsung Masuk Rumah Sakit

 

Di set kedua, Ginting tampil lebih tajam dan berhasil mengamankan kemenangan dengan skor yang meyakinkan. Pertandingan lanjut ke set ketiga, di mana Popov mencetak poin pertama. Namun, Ginting membalas dengan baik dan berhasil mempertahankan keunggulan hingga jeda interval. Meskipun Popov mencoba untuk menyusul, Ginting berhasil mempertahankan keunggulan dan akhirnya memenangkan pertandingan dengan skor akhir 19-21, 21-5, 21-11. Hasil ini membuka peluang All Indonesian Final di All England 2024.

BACA JUGA

Era Minions Berakhir, Marcus Gideon Putuskan Gantung Raket!

 

Di sisi lain, Jonatan Christie juga lolos ke semifinal setelah lawannya, Shi Yu Qi mundur karena cedera. Memperebutkan 1 tiket tersisa menuju final tunggal putra, Jojo akan ditantang Lakshya Sen dari India. Selain itu, ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga berhasil melaju ke babak berikutnya setelah mengalahkan lawan mereka. Nasib terbalik sendiri dialami pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang harus kandas di 8 besar setelah menelan kekalahan dari lawan mereka, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Terus beri dukungan untuk kesuksesan kontingen merah putih, berkibarlah Indonesia!

 

Saksikan Live Streaming GRATIS laga panas minggu ini dengan join telegram channel BYD Sports, disini!

 

image of esnline

Penulis di ESNLine Sejak 20 November 2021

Lihat Semua Post